Home » , » Cara Flash Samsung J2 Prime SM-G532G untuk Mengatasi Bootloop

Cara Flash Samsung J2 Prime SM-G532G untuk Mengatasi Bootloop

Posted by Improop Blog' on Saturday 6 June 2020

Cara Flash Samsung J2 Prime SM-G532G untuk Mengatasi Bootloop

 
Salah satu produk samsung yang banyak diminati terlebih di Indonesia adalah seri Samsung Galaxy J, dan pada awal tahun 2017 samsung mengeluarkan device seri J penerus dari Samsung J2 yaitu Samsung J2 Prime, secara sekilas samsung j2 prime ini sangat mirip dengan Samsung Grand Prime yang sudah lama diluncurkan sebelumnya. Samsung J2 Prime ini menggunakan Chipset Mediatek MT6737T dengan RAM 1,5GB dan internal 8GB, dengan spesifikasi tersebut sudah bisa menjalankan aplikasi sehari hari dengan lancar. Namun terkadang Samsung J2Prime ini juga akan mengalami error seperti bootloop, crash yang mungkin diakibatkan penuhnya penyimpanan internal, kesalahan install aplikasi, ataupun dikarenakan gagalnya melakukan root. Untuk mengatasi masalah seperti bootloop, crash, ataupun mati total yang diakibatkan kerusakan sistem bisa diatasi dengan melakukan flashing, selain mengatasi masalah bootloop, flashing juga bisa mengatasi masalah seperti lupa password.

Untuk yang belum mengetahui bootloop, Bootloop adalah keadaan android tidak dapat masuk ke menu awal dan proses booting akan berhenti pada logo boot saja, dan pada samsung j2 prime jika terjadi bootloop maka proses booting hanya sampai Logo Samsung yang terus berputar putar dan tidak masuk di menu awal. Sebenarnya produk yang dikeluarkan oleh samsung terkenal kuat dan sangat jarang terjadi bootloop, terlebih lagi bagi pada seri seri yang terbaru.

 Jika sudah terjadi bootloop, crash, softbrict, hardbrick atau sampai mati total, maka perlu dilakukan flashing pada Samsung J2 Prime,Berikut ini adalah cara melakukan flashing pada samsung j2 prime silahkan disimak

- Perhatikan data pada ponsel sudah diamankan, karena proses flashing akan menghapus semua data yang ada pada Penyimpanan Internal
- Pastikan baterai diatas 30% untuk menghindari kegagalan dalam melakukan flashing
- Siapkan Kabel USB dan Komputer
- Download Bahan Bahan untuk Melakukan flashing pada Samsung J2 Prime SM-G532G

    Driver USB Samsung
    Odin Flashing Tool
    Firmware Samsung J2 Prime 8 *Google Drive

Untuk Versi Terbaru atau versi Lain Firmware Samsung J2 Prime bisa di download melalui https://www.sammobile.com/ ataupun https://samdb.org/

Cara Flashing Samsung J2 Prime

    Pertama download dan extract semua bahan untuk melakukan flashing Samsung J2 Prime yang sudah saya sediakan diatas
    Selanjutnya Install Driver USB Samsung dengan menjalankan file installer sampai selesai agar samsung j2 prime terdeteksi di Odin
    Kemudian Matikan Handphone Samsung J2 Prime dan Hidupkan dengan menekan tombol Volume Down + Home + Power maka samsung akan masuk ke mode download seperti dibawah ini


Setelah masuk ke mode download langkah selanjutnya adalah menekan tombol Volume Up untuk memilih menu continue
    Langkah selanjutnya adalah buka folder odin dan jalankan Odin.exe
    Sambungkan Samsung J2 Prime dengan Komputer menggunakan USB lalu pastikan pada odin terdapat warna hijau dan ada tulisan ID:COM di Odin
    Selanjutnya ceklis bagian AP pada odin lalu pilih file firmware Samsung J2 Prime SM-G532G yang berextensi .md5 pada file ekstrak firmware tadi.  Kemudian atur settingan odin seperti dibawah ini


    Setelah itu pilih Tombol Start , maka proses flashing pada samsung j2 Prime SM-G532G, proses flashing akan berlangsung sekitar 10-15 menit dan akan selesai jika sudah ada Tulisan PASS
    Setelah proses flashing telah selesai maka samsung j2prime akan otomatis melakukan reboot, dan perlu diperhatikan pada proses booting pertama ini akan memakan waktu lebih lama dari biasanya dan diharapkan untuk tidak mematikan paksa untuk menghindari kegagalan dalam melakukan flashing.

Untuk mengatasi Samsung J2 Prime yang terkunci FRP atau meminta email lama, silahkan baca Cara Mengatasi FRP Samsung Galaxy

Demikianlan tutorial tentang Cara Flash Samsung J2 Prime SM-G532G untuk Mengatasi Bootloop, Softbrick, Hardbrick ataupun mati total, cara ini bisa dilakukan oleh orang awam, dan jika terdapat masalah lainnya silahkan tuliskan di kolom komentar

Terima kasih telah membaca artikel ini & dipublikasikan oleh Improop Blog'

0 komentar:

Post a Comment

Improop Blog. Powered by Blogger.

Search This Blog

Total Pageviews

Popular Posts

1825458